Jurusan Kuliah – Siapa di sini yang mau mudah dapat pekerjaan setelah lulus kuliah? Pasti hampir semua orang mau cepat mendapatkan kerja setelah kuliah, banyak faktor, dari mau ganti jasa orang tua, butuh uang, ataupun karena mau cepat cepat mempraktekkan apa yang di pelajari selama kuliah.
Nah, oleh karena itu kamu harus memulai nya juga dengan langkah yang tepat, mudah nya kalian harus mulai menentukan pekerjaan itu jauh sebelum kalian masuk kuliah. Sudah jadi rahasia umum jika ada jurusan kuliah yang lulusannya di butuhkan di banyak bidang, dan ada yang memang tidak bisa sembarangan pilih pekerjaan nya. Semuanya kembali lagi ke kita.
Ada banyak pilihan jurusan kuliah di universitas-universitas di Indonesia. Namun, pada kali ini kita akan membahas jurusan kuliah yang paling banyak di cari lulusannya dan meningkatkan potensi mendapatkan pekerjaan.
20 Jurusan kuliah yang lulusannya dibutuhkan di segala bidang
1. Jurusan Teknik Informatika
Jurusan yang menjanjikan pertama adalah Jurusan Teknik Informatika. Mahasiswa jurusan ini dibentuk agar menjadi ahli dalam bidang teknologi. Bahkan, di jurusan ini kamu juga akan belajar tentang pemograman hingga membuat aplikasi. Makanya, Lulusan jurusan teknik informatikaakan sesuai dengan kebutuhan manusia di masa depan.
2. Jurusan Teknik Mesin
Jurusan ini adalah jurusan yang berfokus pada mesin yang digunakan pada berbagai objek teknologi. Bukan hanya itu, jurusan ini juga akan membantumu belajar tentang pembuatan dan pengoperasian robot, loh. Tapi harus di ketahui, untuk masuk ke jurusan ini kamu wajib punya pengetahuan dasar di bidang sains, matematika, fisika dan kimia.
3. Jurusan Ilmu Komputer
Ilmu komputer merupakan salah satu jurusan Saintek brannen motor company yang nggak kalah penting daripada jurusan lainnya. Adanya kemajuan teknologi yang mengarah pada pemanfaaatan teknologi kumputer dan informasi membuat jurusan ini banyak diincar oleh anak IPA. Di jurusan ilmu komputer kamu akan di bentuk untuk menjadi mahasiswa yang memiliki wawasan global dan tanggap terhadap dunia di bidang teknologi komputer dan informasi.
4. Jurusan Pendidkan
Sudah jadi rahasia umum kalau jurusan ini menjadi salah satu jurusan yang lulusannya paling di cari di mana mana. Tentu saja karena Guru merupakan orang yang sangat penting dalam pembelajaran apapun mulai dari TK PAUD, SD, SMP , mau pun SMA.
5. Jurusan Kedokteran
Sama seperti Guru, dokter pun memiliki pekerjaan yang tak kalah penting, mulai dokter gigi, dokter anak, dokter mata, hingga dokter ahli bedah. Dokter selalu membutuhkan generasi baru untuk menjadi penerus selanjutnya mengingat orang sakit pasti akan selalu ada di setiap tahun nya atau bahkan setiap hari. Jurusan ini di incar oleh hampir sebagian besar lulusan di semua SMA, terutama perempuan. Hal ini juga di karenakan pekerjaan yang menjanjikan yang akan di butuhkan sampai kapanpun.
6. Keperawatan
Selain dokter, lulusan jurusan kesehatan lain yang paling di butuhkan di masa depan adalah Perawat. Di jurusan ini, mahasiswa akan mempelajari cara penaganan pasien untuk membantu tugas dokter. Jadi, lulusan jurusan ini nggak kalah penting dari dokter, karena dokter hanya menangani hal hal besar seperti operasi, diagnosa, dan apapun yang menyangkut praktek, tapi apa pekerjaan perawat? perawat adalah yang menangani anda dari saat anda datang ke rumah sakit, menjaga pola makan, suntikan, hingga anda akan pulang.
7. Jurusan Farmasi
Jurusan ini berpusat pada bidang kesehatan, masih menyangkut dengan dokter dan perawat, tapi bedanya Jurusan Farmasi bekerja di balik dokter dan perawat itu. Belum paham? Farmasi merupakan ilmu yang mempelajari tentang cara membuat obat, cara meracik obat, hingga menganalisis kelayakan obat agar tidak berkualitas rendah dengan standar kelayakan kesehatan.
8. Manajemen Bisnis
Manajemen Bisnis tetap menjadi favorit di kalangan mahasiswa akrena memberikan pemahaman tentang aspek-aspek bisnis, kepemimpinan, dan strategi pengelolaan suatu perusahaan.
9. Ilmu Komunikasi
Jurusan ini berperan kunci dalam menyediakan tenaga kerja untuk industri media, periklanan, dan public relations. Seperti yang kita semua tau, industri hiburan tidak akan ada habisnya, selalu memiliki massa dan masa nya sendiri. Keahlian berkomunikasi adalah aset berharga dalam berbagai profesi.
10. Teknik Sipil
Dengan pertumbuhan pembangunan infrastruktur di Indonesia, Teknik Sipil menjadi salah satu jurusan favorit yang menawarkan peluang karir dalam proyek proyek besar.